Selasa, 20 September 2016

Manfaat dan Penerapan Green Computing dalam Kehidupan Sehari-hari

Manfaat dan Penerapan Green Computing dalam Kehidupan Sehari-hari




Pengertian Green Computing

Green Computing, atau Komputasi Hijau adalah suatu ilmu atau penerapan tentang bagaimana kita menggunakan sumber daya komputer atau perangkat elektronik yang kita miliki secara efisien dan ramah lingkungan. Tujuannya adalah untuk mengurangi penggunaan bahan-bahan yang berbahaya terhadap lingkungan, mengefisiensi penggunaan energi, menyeimbangkan antara teknologi dan lingkungan agar tercipta suatu teknologi yang ramah lingkungan dan tidak merusak alam atau lingkungan hidup serta
menerapkan daur ulang pada bahan-bahan pembuat komputer. Sasaran utama Green Computing ialah lingkungan alam, manusia, serta laba / keuntungan. Salah satu contoh langkah mudah untuk menerapkan Green Computing yaitu dengan menghemat penggunaan energi, seperti menggunakan laptop dibanding PC desktop.

Pada tahun 1992, sebuah Badan Perlindungan Lingkungan di Amerika menyadari dampak negatif dari pemakaian teknologi berlebih, dan tercetuslah Green Computing. Kemudian ia meluncurkan program Energy Star di tahun yang sama. Energy star itu sendiri ialah sebuah program yang melabeli efisiensi energi pada hardware dan sumber daya komputer yang ramah lingkungan dan hemat energy. Program ini kemudian menyebar di sekitar Eropa dan Asia.


Kegiatan sehari-hari untuk mendukung dan menerapkan Green Computing

1. Mencetak(Print) sedikit mungkin atau sesuai dengan kebutuhan.
2. Meninjau dan memodifikasi dokumen di layar untuk penggunaan printer.
3. Meminimalkan jumlah hard copy dan kertas draft yang dibuat.
4. Menyimpan informasi ke dalam disk , daripada mencetaknya (print).
5. Pada dokumen yang lebih besar, menggunakan ukuran font yang lebih kecil (konsisten dengan pembacaan) untuk menghemat kertas.
6. menggunakan power saving setting.
7. mengurangi penggunaan backlight.
8. mengatur layar dan harddisk sleep/off setelah beberapa menit tanpa penggunaan.
9. Matikan bluetooth dan wifi ketika tidak digunakan.
10. Melepas kartu MMC, SD,USB Flash apabila tidak digunakan.
11. Mengecilkan volume suara dan kontras layar.


Manfaat Penerapan Green Computing

Manfaat Green Computing dapat dirasakan baik oleh manusia dan lingkungan.
Green Computing dapat menghemat biaya yang dikeluarkan untuk kebutuhan teknologi serta penggunaan energi.
Manfaat tersebut juga dapat dibagi menjadi 2, yaitu manfaat jangka pendek dan manfaat jangka panjang. Dalam jangka pendek, manusia dapat menghemat pengeluaran untuk biaya teknologi dan energi. Sedangkan dalam jangka panjang, manusia dapat menjaga kelestarian lingkungan, membantu , mencegah dan mengurangi dampak dari global warming.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar